K L B K=Kisah Lama tidak Berulang Kembali
         Istilah diatas sepertinya berlaku untuk lebaran kali ini. Berhubung BBM naik, orang-orang punya cara alternative lain untuk mudik. Naik Motor!, tengok ke jalan saat pagi dan sore, saat matahari mulai redup, puluhan motor beriringan. Banyak cara yang mereka lakukan untuk mengakali keterbatasan tempat duduk, beraneka ragam, seperti yang biasa kita lihat di berbagai laporan arus mudik balik, yang biasa (apa wajib ya?) ditayangkan tv-tv kita di hari sebelum dan sesudah lebaran.         Dulu, jaman BBM masih murah, peminat angkutan umum memang membludak, ritual tahunan. Sampai-sampai timbul pertanyaan (…yang tentu saja juga menjadi ”pertanyaan unggulan” tayangan infotainment tv-tv kepada artis-artis kondang negeri ini….)….”Sebenarnya seberapa penting sih mudik?”…eh ada pesohor yang bilang….”Sebenanrnya silaturahmi kan bisa dengan berbagai cara, gak harus ketemu….”. Memang benar sih, sekarang di desa sudah ada sinyal kuat, tapi menurut saya mudik lebaran perlu, soalnya mudik lebaran merupakan suasana yang menyenangkan untuk bertemu banyak sudara, teman lama, tetangga lama, mantan lurah/rt/pacar, siapa tau juga dengan pertemuan-pertemuan itu bergulir cerita C L B K= Cinta Lama Bersemi Kembali…..(…walah, kayak taneman aja….)
0 komentar teman saya...:
Post a Comment
<< Home